Kasus Jersey Persib, PKS Imbau Kader Lebih Cermat

by -81 views

Kasus Jersey Persib, PKS Imbau Kader Lebih Cermat

Jatinangorku.com – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat menilai kasus Jersey Persib yang terdapat logo PKS tidak akan mempengaruhi elektabilitas salah satu kandidat capres yang diusung partai tersebut Ahmad Heryawan (Aher).

“Insya Allah, untuk elektabilitas Kang Aher akan baik-baik saja. Bahkan, kabar kalau Kang Aher mundur sebagai Duta Persib juga sepertinya tidak banyak berpengaruh terhadap elektabilitasnya,” kata Ketua DPW PKS Jawa Barat Tate Qomarudin di Bandung, Jumat.

Terkait kasus tersebut, Aher mundur sebagai Duta Persib. “Dan saya juga yakin walaupun sekarang tidak menyandang sebagai Duta Persib, Kang Aher akan tetap mencintai Persib sebagai kesebelasan kesayangan warga Jabar,” kata dia.

Kasus Jersey Persib yang ada logo PKS dan dipakai oleh kader PKS tersebut, menurut dia, adalah bentuk kreativitas seseorang yang mencintai klub sepakbola tersebut.

“Dia kan cinta Persib, semuanya pendukung Persib, fanatik Persib, seperti warga Bandung yang lain. Kemudian dia mungkin berinisiatif demikian,” katanya.

Oleh karena itu, lanjut Tate, untuk ke depannya pihaknya mengimbau agar seluruh kader PKS untuk lebih cermat dalam mengekspresikan kecintaannya terhadap sesuatu.

“Saya imbau ke depan semua kader dan simpatisan agar lebih cermat dalam mengekspresikan cinta supaya tidak disalahfahami,” kata dia

Sumber : http://www.inilahkoran.com/